Rabu, 29 Mei 2013

melinjo

Emping melinjo adalah sejenis keripik yang dibuat dari buah melinjo yang telah
tua. Pembuatan emping tidak sulit dan dapat dilakukan dengan menggunakan
alat-alat sederhana.
Emping melinjo merupakan salah satu komoditi pengolahan hasil pertanian
yang tinggi harganya. Komoditi ini dapat diekspor ke negara-negara tetangga
(Singapura, Malaysia dan Brunei).
Emping melinjo dapat dibagi digolongkan sebagai emping tipis dan emping
tebal. Emping tipis dibuat dengan memukul biji melinjo tanpa kulit keras
beberapa kali sampai cukup tipis (tebal 0,5-1,5 mm). Emping tebal dibuat
dengan memukul biji melinjo tanpa kulit keras hanya 1-2 kali sekedar
mengurangi ketebalan biji utuh.
Emping nyang bermutu tinggi adalah emping yang tipis sehingga kelihatan agak
benig dengan diameter seragam kering sehingga dapat digoreng langsung.
Emping dengan mutu yang lebih rendah mempunyai ciri: Lebih tebal, diameter
kurang seragam, dan kadang-kadang masih harus dijemur sebelum digoreng.
Sampai sekarang, pembuatan emping yang bermutu tinggi masih belum dapat
dilakukan dengan bantuan alat mekanis pemipih. Emping ini masih harus
dipipihkan secara manual oleh pengrajin emping yang telah berpengalaman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar